Header Ads

Figo Pemain Pengecut, Neymar Pemain Mata Duitan












Joan Gaspart yang merupakan mantan presiden Barcelona baru baru ini memberi tahukan motivasi kepergian dua pemain bintang Barcelona menurut pandangan dirinya. Dua pemain bersinar Barca tersebut adalah Luis Figo pada tahun 2000 dan Neymar pada tahun 2017 lalu, menurut Gaspart kepergian kedua pemain tersebut tidak bisa disamakan.

Kepergian Figo pada tahun 2000 sendiri masih dapat diingat oleh para fans Barca yang sempat dibuat kesal karena pemain dari tim kesayangan mereka memilih untuk hengkang ke Real Madrid yang merupakan rival terbesar Barcelona. Kepergian Figo pada saat itu sendiri membuat sebuah rekor transfer sebesar €62 juta. Sedangkan kepergian Neymar pada bursa transfer musim panas 2017 lalu ke Paris Saint Germain dengan membawa status sebagai pemain termahal di dunia setelah dibeli oleh PSG dengan nilai transfer €222 juta.

"Saat itu Figo tiba - tiba langsung meninggalkan kami tanpa memberikan kami awktu sedikitpun untuk bisa memperbaharui skuat, menurut saya dia adalah pemain pengecut yang sudah menghianati kami, berbeda dengan Neymar yang pergi ke PSG dikarenakan uang", kata Gaspart.

Belakangan ini Barcelona pun kembali diterpa dengan isu kepergian pemain bintang mereka, Lionel Messi yang dikabarkan akan hengkang ketika wilayah Catalunya sudah bukan merupakan milik Spanyol, namun mendengar kabar tersebut, Gaspart langsung memberikan bantahan terkait hal itu.

Saat di Republik Catalunya nanti, Dia (Messi) masih akan tetap menjadi pemain Barcelona hingga dirinya menggantungkan sepatu, karena disini kami mempunyai tim yang sangat kuat yang masih bisa mengikuti Liga Champions", kata pria yang sudah berusia tahun tersebut.

No comments:

Powered by Blogger.